Monday, January 05, 2009

Singapore; Hijau, Bersih, Tertib dan Disiplin



Hijau, bersih, tertib dan penuh disiplin, itulah kesan kota Singapore yang aku dapatkan saat liburan bersama teman-teman (29-Des-08 s/d 1-Jan-09). Benar-benar kota atau negara yang penuh pesona bila dibandingkan dengan Malaysia dan negaraku sendiri, Indonesia.



Meskipun tidak semua tempat sempat aku kunjungi tapi dari sepanjang perjalanan MRT yang aku lalui aku bisa memperhatikan setiap sudut kota Singapore selalu ditumbuhi pohon-pohon hijau yang rindang. Bahkan rumputpun mereka pelihara, "No Tread". Di Singapore ada beberapa jenis burung bisa hidup bebas di tengah-tengah kota, kalau di Selatpanjang burung tersebut selalu menjadi buruan untuk ditangkap karena memiliki harga jual yang tinggi.



Dan yang paling bikin aku kagum adalah masyarakatnya yang menjaga kebersihan dan selalu tertib mematuhi segala peraturan, termasuk mengantri di toilet. Wow, pemandangan yang tak pernah aku dapatkan di Indonesia.



Atas liburan yang menyenangkan dan begitu mengesankan ini aku ingin berterima kasih buat Ibu Hamidah yang sudi menerima aku dan memberikan layanan yang begitu istimewa selama di Singapore. Tak lupa buat sahabatku, teman dunia akhirat, Diana untuk liburan tahun baru yang tidak terlupakan, selamat tahun baru 2009 semoga get stable job n Mr. Right. Love you.


3 comments:

Diana Banks said...

Amien buat doanya...
Maaf ya kalo selama dsana guide nya nyasar2.. (Guide nya plupa ...) hehehe

zoel.. said...

HUE...HUE...HUE...sedap agaknye ye kat singapo,,,tp lbh sedap kat YAHUKIMO,,cb sekali2 maen kat sne,,,nagehhhh

Edy Chan saja said...

mungkin harus bawa ke tempat singapore yang jorok2 dan tidak bersih maupun tidak tertib dan orannya tidak tertib ya :))

PeTuaH

Sesungguhnya sesudah kesulitan itu ada kemudahan